Selasa, 04 Maret 2014
GDP Australia Meningkat, Aussie Menguat
Dear Investor,
Pada jam 7.30 wib telah dirilis data GDP Australia yang meningkat dari 0.6% menjadi 0.8%, bahkan lebih tinggi dari prediksinya 0.7%. Data ini merupakan ukuran inflasi berdasarkan perubahan nilai barang dan jasa yang dihasilkan dalam suatu perekonomian Australia. Akibat data GDP yang meningkat ini, maka AUDUSD telah mengalami peningkatan pesat dari 0.8949 ke 0.8996. Setelah naik cukup tinggi dan keluar dari bolinger 20 atasnya sebesar 20-an point, maka para investor melakukan aksi taking profit sehingga Aussie kembali melemah melebihi posisi semula sebelum kenaikannya. Akan tetapi, Aussie tetap diprediksi akan mengalami kenaikan perlahan menuju 0.8972-0.8992 bahkan diprediksi dapat terus naik hingga ke resisten 3-nya dilevel 0.9033 sampai bolinger atas 20-nya di level 0.9065.
sumber
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar