Market Outlook 12 September 2014
Bursa saham AS tidak banyak bergerak pada perdagangan hari Kamis kemarin sementara dolar terkoreksi tipis terhadap euro, menyusul data menunjukkan lebih banyak warga AS yang mengajukan permintaan dana kesejahteraan bagi kaum pengangguran (jobless claims) sehingga mengurangi optimisme terhadap prospek kenaikan suku bunga lebih awal. Namun, meskipun jobless claims mengalami kenaikan, namun masih dekat dengan level pra‐resesi.
Penentuan waktu untuk kenaikan suku bunga The Fed saat ini sedang menjadi sorotan utama pelaku pasar. Dewan kebijakan akan bersidang minggu depan, meskipun kenaikan suku bunga nampaknya belum akan terjadi hingga paling cepat tahun depan.
Data jobless claims telah mendorong euro untuk menjauhi level terendah 14 bulan terhadap dolar yang telah dicapai awal pekan ini. Namun demikian, dolar berhasil menguat terhadap yen Jepang. Meskipun tipis, namun cukup untuk mendorong dolar untuk ditutup di atas level 107 yen dan menembus leverl tertinggi 6 tahun.
-
XAUUSD :
Aksi ambil untung dalam platinum group metals menekan turun pada harga, dan perak melemah untuk hari kedua berturut‐turut untuk mencapai titik terendah 14‐bulannya.
Harga emas melemah meskipun Presiden Barrack Obama mengizinkan serangan udara terhadap ISIS dan lebih banyak sanksi untuk Rusia yang akan ditentukan hari Jumat. Permintaan terhadap safe haven telah memudar setelah Ukraina mengatakan pada hari Rabu Rusia telah menarik sebagian besar pasukan dari negaranya.
-
EURUSD :
Data penting hari ini dimulai dari wholesale Jerman juga employment dan industrial production zona euro yang dapat menunjukkan ritme dari mata uang euro dalam hari-hari kedepan.
-
GBPUSD :
Jajak pendapat terbaru menunjukan kubu pro-Inggris unggul sebesar 53% dibanding dengan kubu pro kemerdekaan yang sebesar 47%, tapi pasar masih terlihat sensitif terhadap perkembangan survey tersebut.
-
AUDUSD :
-
USDJPY :
Author by Paulswen
SINYAL FOREX WITH AKURASI & REAL ACCOUNT HISTORY CLICK HERE
INFORMASI HUBUNGI :
TEAM SIMPRO
NO. HP : 081380725502
PIN BB : 2A6066FB
Tidak ada komentar:
Posting Komentar